ilustrasi dari aryasupang.wordpress.com |
Ontologi
merupakan ilmu yang mengkaji tentang ‘apa’ sebagaimana yang dijelaskan di atas,
dan komunikasi merupakan proses penyampaian pesan yang juga telah dipaparkan
dibagian sebelumnya. Serta Islam dalam prespektifnya juga telah di uraikan di
bagian atas. Sehingga penulis tak perlu
memaparkan lebih jauh mengenai defenisi-definisi secara panjang lebar.
Ilmu komunikasi adalah
usaha penyampaian pesan antar manusia. Hal ini disesuaikan oleh dua hal dimana
1) sesuai dengan obyek materianya yang berada dalam rumpun ilmu social, maka ilmu komunikasi harus terjadi
antar manusia 2) Ilmu komunikasi menggunakan paradigm dimana pesan disampaikan
dengan sengaja, dilatarbelakangi oleh motif komunikasi dan usaha untuk
mewujudkannya[1]. MAKALAH LENGKAP DOWNLOAD "DISINI"
Obyek material ilmu
komunikasi adalah manusia dan tindakannya dalam konteks sosial[2],
sementara obyek formanya adalah komunikasi itu sendiri sebagai usaha
penyampaian pesan antar manusia[3].
Dalam
kaitannya, aspek ontologi komunikasi prespektif islam yakni merupakan bagaimana
mencari hakikat kajian komunikasi dalam ranah islam secara lebih jelas. Komunikasi
dalam Prespektif Islam sendiri merupakan suatu hal yang fitrah dalam diri
seseorang, dimana setiap manusia diberikan keistimewaaan dapat berkomunikasi,
baik verbal maupun non verbal. Sedangkan isi dari komunikasi tersebut, kembali
kepada masing-masing individu. Namun dalam lingkup komunikasi presfektif islam,
dimana pesan yang disampaikan mengandung-nilai-nilai keislaman yang
berlandaskan Al-quran dan Al-hadis.
“Mereka itu
adalah orang-orang yang Allah mengetahui apa yang di dalam hati mereka. Karena
itu berpalinglah kamu dari mereka, dan berilah mereka pelajaran, dan katakanlah
kepada mereka perkataan yang berbekas pada jiwa mereka.” (Qs. an-Nisā’/4: 5, 9
dan 63).
MAKALAH LENGKAP DOWNLOAD "DISINI"
[1] Vardiansyah, Dani. Filsafat Ilmu
Komunikasi: Suatu Pengantar, Indeks, Jakarta 2008. Halaman 20.
[2]
Tebba, Sudirman. Filsafat dan Etika Komunikasi, Pustaka IrVan, Banten 2008. Hal
57.
[3] Vardiansyah, Dani. Filsafat Ilmu
Komunikasi: Suatu Pengantar, Indeks, Jakarta 2008. Halaman 20.
No comments:
Post a Comment